Search

Kepala KanKemenag Pimpin Rapat Persiapan Pemulangan Jamaah Haji Lampung Timur

Kepala KanKemenag Pimpin Rapat Persiapan Pemulangan Jamaah Haji Lampung Timur

Lampung Timur (Humas) -- Kepala Kantor Kemenag Lamtim, H. Indrajaya, S.Ag.,M.A.P memimpin kegiatan rapat persiapan Pemulangan Jemaah Haji di Aula Kemenag Kabupaten Lampung Timur, Jum'at 21 Juni 2024.

Hadir dalam acara tersebut Kasubbag TU, Kasi PHU, Kaba Ops Polres, Intel Kodim 0429, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Pengurus Islamic Center, Peny. Zawa dan Staff Kesra. 

Dalam rapat yang dipimpin oleh Kepala Kemenag Lamtim, H. Indrajaya, S.Ag.,M.A.P membahas diantaranya mengenai estimasi waktu kepulangan jemaah dari Arab Saudi hingga sampai ke Kabupaten Lampung Timur, rundown kegiatan, transportasi serta keamanan dan kesehatan jemaah haji.

Indrajaya dalam arahannya seluruh stakeholder untuk bisa melayani pemulangan jemaah haji dengan baik dan pelaksanaan pemulangan ini tidak sama seperti pemberangkatan karena jamaah haji tidak diperbolehkan keluar dari bis dan tetap di bus nanti setelah laporan ketua kloter baru jamaah turun dari bis dijemput oleh keluarganya masing-masing.

Saya berharap kepada seluruh panitia pemulangan jamaah haji untuk tetap semangat menjalankan tugasnya dan memaksimalkan melayani jamaah haji dengan sepenuh hati,"ungkapnya".

Kaba Ops Polres Lamtim, Talen menyampaikan kita semua dari bagian kepolisian akan mengawal jamaah haji dari bandar Lampung menuju Islamic Center dengan maksimal, dua jam sebelum jamaah haji datang semua panitia untuk ikut apel persiapan pemulangan jamaah haji.

Saya berharap kegiatan pemulangan jamaah haji Lampung Timur ini berjalan dengan baik dan tidak terjadi kendala apapun,"ungkapnya". (Panji)