Search

Penandatanganan Kontrak Pembangunan Madrasah Negeri Sumber SBSN TA 2022

Penandatanganan Kontrak Pembangunan Madrasah Negeri Sumber SBSN TA 2022

Lampung Timur (Humas) -- Kepala Kantor Kemenag Lamtim, H. Indrajaya, S.Ag.,M.A.P. menghadiri sekaligus menyaksikan penandatanganan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun 2022 di Aula Saibatin Kemenag Provinsi Lampung, Jum'at, 17 Juni 2022.

Hadir dalam acara tersebut, KaKanwil, Puji Raharjo, S.Ag, S.S., M.Hum, Kepala Bagian Tata Usaha, Drs. H. Marwansyah, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, H. Johan Yusuf, S.Ag., M.Pd.I, Kasi Bimas Islam, H. Daroji, S.Ag.,M.M, Kepala MAN IC, Antoni Iswantoro, M.Ed, Kepala MTsN 2 Pesawaran, Kepala MTsN 1 Prengsewu, Kepala MTsN 1 Tanggamus , dan Kepala MTsN 1 Tulang Bawang.

Kakanwil Kemenag Lampung menjelaskan bahwa Dana SBSN adalah uang negara yang harus digunakan dengan sebaik-baiknya demi mensukseskan program pembangunan madrasah yang dibiayai SBSN Tahun 2022.

Jumlah paket yang dilelang sebanyak enam buah yang terdiri dari Asrama Siswa MAN Insan Cendekia Lampung Timur, Mess Guru MAN Insan Cendekia Lampung Timur, Ruang Kelas Belajar (RKB) MTs Negeri 1 Tanggamus, Ruang Kelas Belajar (RKB) MTs Negeri 1 Pringsewu, Ruang Kelas Belajar (RKB) MTs Negeri 2 Pesawaran, dan Ruang Kelas Belajar (RKB) MTs Negeri 1 Tulang Bawang. (Panji)