Search

Ruang Kreativitas Siswa Diresmikan, MAN 1 Lampung Timur Siap Cetak Generasi Berkarakter

Ruang Kreativitas Siswa Diresmikan, MAN 1 Lampung Timur Siap Cetak Generasi Berkarakter

Lampung Timur (Humas) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung, Zulkarnain, meresmikan Gedung Pusat Kegiatan Siswa/i MAN 1 Lampung Timur, Selasa (27/1/2026). Peresmian ini menjadi bagian dari upaya Kementerian Agama dalam mendukung pengembangan minat, bakat, dan karakter peserta didik madrasah.

Kegiatan peresmian tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur, Indrajaya, Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Lampung Ahmad Rifa’i, Plt. Kasi Penmad Kemenag Lampung Timur Ahmad Tsauban, jajaran tim Kanwil Kemenag Provinsi Lampung, para kepala madrasah, serta civitas akademika MAN 1 Lampung Timur.

Dalam sambutannya, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Lampung menyampaikan bahwa keberadaan Gedung Pusat Kegiatan Siswa/i memiliki peran strategis dalam mendukung proses pendidikan yang tidak hanya berorientasi pada akademik, tetapi juga pada pembentukan karakter dan kreativitas peserta didik. Madrasah harus menjadi ruang yang nyaman dan aman bagi siswa untuk tumbuh, berekspresi, dan mengembangkan potensinya. Gedung pusat kegiatan siswa ini diharapkan menjadi wadah lahirnya kreativitas, prestasi, dan karakter positif,.

Zulkarnain juga menekankan pentingnya pemanfaatan fasilitas madrasah secara optimal dan adaptif terhadap perkembangan zaman. Menurutnya, kegiatan kesiswaan harus mampu menyesuaikan diri dengan kemajuan teknologi serta kebutuhan generasi muda saat ini, tanpa meninggalkan nilai-nilai keagamaan dan kemanusiaan.


Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur, Indrajaya, menyampaikan apresiasi atas dukungan Kanwil Kemenag Provinsi Lampung terhadap pengembangan sarana dan prasarana pendidikan madrasah di Lampung Timur.

“Gedung pusat kegiatan siswa ini bukan sekadar fasilitas fisik, tetapi simbol komitmen bersama untuk menciptakan madrasah yang ramah, inklusif, dan mendukung tumbuh kembang karakter peserta didik,” ungkap Indrajaya.

Kepala MAN 1 Lampung Timur, Rubangi, menjelaskan bahwa Gedung Pusat Kegiatan Siswa/i akan dimanfaatkan sebagai pusat aktivitas organisasi siswa, kegiatan ekstrakurikuler, pengembangan minat dan bakat, serta berbagai program pembinaan karakter yang selaras dengan nilai-nilai moderasi beragama dan Kurikulum Berbasis Cinta.

Dengan diresmikannya gedung ini, diharapkan MAN 1 Lampung Timur semakin mampu mencetak generasi muda yang berprestasi, berakhlak mulia, serta siap berkontribusi positif bagi masyarakat, bangsa, dan negara.