Search

Kloter JKG 7 Asal Lampung Timur Akan Tiba Sabtu Siang di Islamic Centre Sukadana

Kloter JKG 7 Asal Lampung Timur Akan Tiba Sabtu Siang di Islamic Centre Sukadana

SUKADANA (Humas) — Sebanyak 393 jamaah haji asal Kabupaten Lampung Timur yang tergabung dalam Kloter JKG 7 dijadwalkan akan tiba di Islamic Centre Sukadana pada Sabtu, 14 Juni 2025, antara pukul 13.00 hingga 14.00 WIB, usai menempuh perjalanan dari Asrama Haji Rajabasa, Bandar Lampung.

Informasi ini disampaikan oleh Kasubbag Tata Usaha Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur, selaku Wakil Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten, dalam rapat koordinasi teknis pemulangan jamaah haji yang digelar di Aula Kemenag setempat, Selasa (10/6/2025).

“Rombongan Kloter JKG 7 yang membawa 393 jamaah, dipimpin oleh Hj. Indrayati dan Drs. H. Azkur sebagai ketua dan pembimbing kloter, diperkirakan tiba di Asrama Haji Rajabasa pada pukul 10.50 WIB. Dari sana, jamaah langsung diberangkatkan ke Sukadana dan akan disambut secara sederhana namun khidmat di Islamic Centre,” jelas Kasubbag TU.

Rapat tersebut turut dihadiri lintas instansi, mulai dari Dinas Perhubungan, Polres Lampung Timur, Dinas Kesehatan, hingga unsur keluarga jamaah. Seluruh pihak berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dalam proses pemulangan.

Prosesi penyambutan dirancang ringkas namun bermakna, terdiri dari penyampaian laporan, pembacaan doa, dan penyerahan simbolis oleh panitia kepada perwakilan keluarga. Jamaah tetap berada di dalam bus hingga seluruh rangkaian penyambutan selesai.

Sementara itu, berdasarkan data resmi PPIH Kabupaten, terdapat tiga jamaah asal Lampung Timur yang wafat di Tanah Suci:

Ibu Sagiyem, asal Kecamatan Mataram Baru (Kloter 7), Ibu Kasminah, asal Kecamatan Pasir Sakti (Kloter 28), Bapak Sutrisno, asal Kecamatan Labuhan Ratu (Kloter 7)

Kasubbag TU menyampaikan bahwa secara umum, kondisi jamaah haji asal Lampung Timur berada dalam keadaan sehat dan siap untuk kembali berkumpul bersama keluarga. "Alhamdulillah, mayoritas jamaah dalam kondisi stabil. Kita doakan agar semuanya selamat sampai rumah dan menjadi haji yang mabrur dan mabruroh," tuturnya.

Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mengimbau keluarga jamaah untuk hadir lebih awal dan mengikuti arahan petugas saat proses penyambutan demi kelancaran bersama.

---