Lampung Timur (humas Kankemenag) - Open Turnamen Futsal Lintas Agama resmi digelar oleh FKUB Lampung Timur dalam rangka Hari Amal Bhakti ke 78 Kementerian Agama RI di lapangan Futsal Labuhan Ratu 1 Way Jepara, Selasa (9/1/2024).
Tampak hadir pada pembukaan kegiatan ini Bupati Lampung Timur, Kakankemenag, Staf Ahli Bupati, Camat, dan para Kepala KUA se kabupaten Lampung Timur, juga para pemain dari lintas agama.
Bupati Lampung Timur, M. Dawam Rahardjo mengapresiasi kegiatan tersebut. "Saya mengapresiasi kegiatan mulia ini sebagai wujud tingginya nilai kerukunan umat beragama di Lampung Timur." Tegasnya.
"Kegiatan ini momennya sangat tepat karena baru saja kita memperingati HAB ke 78 Kemenag RI, fan ini rangkaian lanjutan dari momentum tersebut. Kegiatan ini sangat bagus. Semoga kegiatan yang diselenggarakan FKUB ini menjadi embrio untuk kegiatan kegiatan olah raga dan sosial lainnya berbasis umat lintas agama." tuturnya.
Kakankenag Lampung Timur, Indrajaya mengucapkan terima kasih atas perhatian FKUB pada Kementerian Agama, dan semua pihak yang terlibat langsung maupun tidak langsung terhadap suksesnys kegiatan.
"Saya berharap turnamen Futsal Lintas Agama yang di pelopori pertama oleh FKUB ini, nanti dapat berkelanjutan diselenggarakan agar Umat Muda Lintas Agama dapat saling mengenal dan tercipta persahabatan dan persaudaraan yang baik diantara Umat Lintas Agama, sehingga kedepannya Kabupaten kita menjadi semakin damai dan rukun, serta menjadi daerah percontohan kerukunan umat beragama di Provinsi Lampung, ungkap Indrajaya. (SZP)