Lampung Timur – Suasana haru dan khidmat menyelimuti prosesi ikrar masuk Islam yang dijalani satu keluarga di Kantor Urusan Agama (KUA) setempat. Etik Kusumawati binti Pemimpin, bersama dua anaknya, Ketut Adi Dharma bin Kaji Santoso dan Adelia Rasya Putri binti Kaji Santoso, resmi mengucapkan dua kalimat syahadat dalam prosesi yang berlangsung dengan penuh kekhusyukan.
Dipimpin langsung oleh Kepala KUA, M. Ridwan, S.Ag., prosesi sakral ini berlangsung di hadapan para saksi dan jajaran KUA. Penghulu Ahli Madya, Supriyadi, M.Pd., bertindak sebagai penuntun ikrar, memastikan setiap kata yang diucapkan para mualaf ini berjalan sesuai tuntunan Islam.
Sebelumnya, keluarga ini menganut agama Hindu sebelum akhirnya mantap memilih Islam sebagai jalan hidup mereka. Keputusan ini lahir dari perjalanan panjang pencarian spiritual yang akhirnya membawa mereka kepada keyakinan baru.
"Saya merasa tenang dan yakin dengan pilihan ini. Semoga Allah membimbing langkah kami ke depan," ujar Etik Kusumawati usai mengikrarkan keislamannya.
Prosesi ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi momentum bersejarah dalam perjalanan spiritual keluarga tersebut. Dengan bimbingan KUA, mereka akan mendapatkan pendampingan lebih lanjut dalam memahami ajaran Islam dan menjalani kehidupan sebagai Muslim.
Momen ini menjadi pengingat bahwa hidayah bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja. Islam, sebagai agama rahmatan lil ‘alamin, terus menjadi cahaya bagi siapa pun yang mencari kebenaran.