Telah dilaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) MTsN 1 Lampung Timur pada Rabu, 18 Desember 2024. Dengan tujuan, untuk menghimpun informasi sebagai dasar Pengembangan keprofesian berkelanjutan bagi Kepala Madrasah, menjaring informasi sebagai bahan pengambilan keputusan, serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi kinerja Kepala Madrasah dalam mencapai visi misi dan tujuan Madrasah.
Kegiatan PKKM yang berlangsung di ruang aula MTsN 1 Lampung Timur berjalan lancar dan tertib mulai pukul 08.00 WIB, dengan penyampaian dokumen dari masing-masing tim kepada tim Asesor PKKM, yakni Drs. H. Budi Pranoto, M.Pd.I., dan Misdar, S.Pd., MM., meliputi: Usaha pengembangan madrasah, pelaksanaan tugas manajerial, pengembangan kewirausahaan, serta supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan.
Kepala MTsN 1 Lampung Timur, Udin, S.Ag., M.Pd.I., menyatakan dalam sambutannya, "Kami haturkan ahlan wa sahlan bi hudurikum, selamat datang kepada Tim Asesor Penilaian Kinerja Kepala Madrasah Tahun 2024 yang akan melaksanakan tugas di MTsN 1 Lampung Timur, mohon maaf jika dalam penyambutan dan berlangsungnya kegiatan ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan, inilah kami adanya, yang sederhana, namun semoga tidak mengurangi makna." ujar Udin, seraya mengucap syukur atas kehadiran Seluruh Dewan Guru dan Tendik MTsN 1 Lampung Timur pada kegiatan ini.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Madrasah juga menyampaikan harapannya, agar seluruh Dewan Guru dapat menyelesaikan semua tugas akhirnya tahunnya, salah satunya berupa rapor peserta didik. Juga untuk Tenaga Kependidikan (Tata Usaha) agar segera menyelesaikan laporan-laporan akhir tahunnya. "Semoga kita dapat sama-sama bergerak maju untuk memajukan Madrasah yang kita cintai ini."
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian kata pengantar dari Asesor, Drs. H. Budi Pranoto, M.Pd.I., "PKKM kita laksanakan sesuai Petunjuk Teknis dari Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Tahun 2019 Nomor 1111, bahwa setiap Madrasah wajib melaksanakan PKKM. Dalam prakteknya, PKKM ini hampir sama dengan akreditasi, meskipun judulnya penilaian Kepala Madrasah, tapi kalau ada Kepala kan pasti juga punya badan, tangan, kaki, jadi semuanya harus ikut terlibat dalam proses penilaian. Tujuan PKKM ini dalam rangka memajukan Madrasah, sesuai tagline Kemenag, Yaitu Maju, Bermutu dan Mendunia."
Budi melanjutkan arahannya dalam expose di akhir kegiatan, "Saya ucapkan apresiasi setinggi-tingginya karena MTsN 1 Lampung Timur telah berupaya melaksanakan kinerja dengan baik, bahkan sangat baik". Asesor lainnya, Misdar, menambahkan, "Saya juga apresiasi, bahwa MTsN 1 Lampung Timur telah menanamkan jiwa kewirausahaan, seperti teknik pembuatan video konten terhadap Peserta Didik, yang bisa dijadikan ajang wirausaha di Madrasah." tutup Misdar dalam expose lanjutan. (Humas)
https://mtsn1lampungtimur.com/berita/detail/pelaksanaan-pkkm-tahun-2024-di-mtsn-1-lampung-timur
_____________
Ikuti media sosial MTsN 1 Lampung Timur:
Website : www.MTsN1LampungTimur.com
Fanpage : MTs Negeri 1 Lampung Timur
Instagram : @MTsN1LampungTimurq11
YouTube: MTsN 1 Lampung Timur
Tiktok: MTsN 1 Lampung Timur
Twitter/ X: MTsN 1 Lampung Timur
