Lampung Timur (Humas) , 27 November 2024 – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur, H. Indrajaya, S.Ag., M.A.P., mengeluarkan imbauan tegas kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Agama untuk menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang berlangsung hari ini.
Dalam pesannya, H. Indrajaya menegaskan peran strategis ASN Kemenag sebagai teladan di masyarakat. "Sebagai ASN Kementerian Agama, kita adalah garda terdepan dalam menjaga netralitas, menciptakan kondusifitas, dan merawat keharmonisan di tengah masyarakat. Pilkada yang berkualitas lahir dari kedamaian yang Anda jaga, sikap netral yang Anda tunjukkan, dan teladan yang Anda berikan,” tegasnya.
Dia juga mengingatkan pentingnya menghindari segala bentuk keberpihakan, baik langsung maupun tidak langsung, demi menjaga integritas ASN sebagai abdi negara. “Rangkul semua pihak untuk bersama-sama menjaga persatuan demi Indonesia yang lebih baik,” tambahnya.
Pesan ini menjadi pengingat bagi lebih dari seribu ASN di wilayah Kemenag Lampung Timur yang tersebar di berbagai kecamatan untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebagai bagian dari warga negara yang memiliki hak pilih, tanpa melupakan tanggung jawab menjaga harmoni sosial.
Dengan semangat ini, H. Indrajaya berharap pelaksanaan Pilkada hari ini menjadi momentum kebangkitan demokrasi yang bermartabat dan inklusif, di mana ASN tetap berdiri sebagai pilar netralitas dan persatuan bangsa. (Pj)
